MENOLAK KEPEMIMPINAN DIREKTUR UTAMA RS SARJITO YOGYAKARTA
SURAT PETISI DEMOSI KEPEMIMPINAN DIREKTUR UTAMA RS SARDJITO
Kami, segenap civitas hospitalia RS Sardjito Yogyakarta, yang telah melakukan aksi damai (Audiensi) pada tanggal 25 Maret 2025 di Gedung Diklat RS Sardjito Yogyakarta bersama jajaran menejemen dan tidak didapatkan hasil keputusan yang memuaskan terhadap tuntutan kami.
Dan dengan telah dilaksanakannya rapat bersama semua perwakilan Dokter, Perawat, Apoteker, Radiografer, Petugas Medis Lain dan Karyawan Non Medis, maka pada hari selasa tanggal 25 Maret 2025, kami menyatakan penolakan terhadap dr Eniarti SpKJ untuk tetap menjadi Direktur Utama di RS Sardjito Yogyakarta yang dalam kepemimpinannya selama ini dipenuhi dengan sikap yang arogan, tidak humanis dan sikap intimidatif terhadap karyawan. Kebijakan-kebijakan yang tidak berpihak pada karyawan sehingga menimbulkan demotivasi dalam bekerja.
Demikian surat petisi ini kami buat dengan sadar dan tanpa ada paksaan dari pihak manapun.
FSK SARDJITO Hubungi penulis petisi